Ini Alasan Scolari Sisihkan Kaka & Ronaldinho
Wednesday, May 15, 2013
0
comments
Scolari telah memilih 23 pemain yang bakal memperkuat Selecao di Piala Dunia Mini tersebut. Brasil sendiri bakal menjadi tuan rumah Piala Konfederasi, yang kali ini diikuti delapan negara termasuk Brasil. Namun tak adanya nama Kaka dan Ronaldinho tentu menimbulkan pertanyaan.
"Sejarah bukan hanya untuk veteran. Daftar ini hanya untuk Piala Konfederasi saja. Kami masih punya proyek dan memonitor pemain lain yang mungkin bisa menambahkan pemain lain di Piala Dunia nanti,” ucap Scolari, seperti dilansir Goal, Rabu (15/5/2013).
“Banyak yang menyarankan kami untuk memilih A, B, atau C. Saya juga pernah dikritik beberapa kali untuk memasukan nama Costinha saat masih melatih di Portugal,” sambungnya.
Sementara itu, Scolari mengaku puas dengan penampilan yang ditunjukkan oleh Neymar da Silva. Baginya, bintang Santos itu merupakan kriteria pemain yang selama ini diharapkannya di skuad Brasil.
“Neymar telah bermain sangat bagus. Saya mengerti beberapa orang bakal setuju. Dalam sudut pandang kami, dia bermain sangat baik. Dia adalah pemain yang kami harapkan,” jelas mantan pelatih Chelsea tersebut.
Dalam drawing Piala Konfederasi 2013, Brasil berada di Grup A bersama Jepang, Meksiko dan Italia. Sementara di Grup B terdapat Spanyol, Uruguay, Tahiti dan Nigeria. Namun sebelum pemanasan Piala Dunia itu dimulai, Tim Samba bakal lebih dulu melakukan laga persahabatan melawan Timnas Inggris pada 3 Juni mendatang.
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Ini Alasan Scolari Sisihkan Kaka & Ronaldinho
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://dewasoccer.blogspot.com/2013/05/ini-alasan-scolari-sisihkan-kaka.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5