Beckham Ingin Sir Alex Tukangi Klubny

Posted by Unknown Thursday, October 31, 2013 0 comments
MIAMI – Sudah bukan rahasia lagi jika David Beckham, bakal membentuk klub sepakbola di Negeri Paman Sam, Amerika Serikat untuk berkompetisi di Major League Soccer (MLS). Tapi tahukah Anda siapa orang pertama yang diinginkannya sebagai pelatih di klubnya nanti?

Ya, selepas pensiun Beckham memang akan membentuk klub anyar yang rencananya berbasis di Miami. Seperti lazimnya banyak klub dahulu kala saat baru dibentuk, mencari manajer sekaligus pelatih, tentu akan jadi langkah pertama.

Beckham mengaku hanya ingin mencari figur yang dekat dan sudah dikenalnya sejak lama untuk jadi pelatih dan siapa lagi kalau bukan “Ayah keduanya”, Sir Alex Ferguson. Kendati begitu, belum sampai gagang telefon diangkatnya untuk menghubungi Sir Alex, Beckham sudah lebih dulu pesimistis.

“Yang menarik adalah, saya terlibat di MLS dan akan membawa klub baru ke Liga dan sebenarnya, dia (Sir Alex) adalah orang pertama dalam buku kontak saya untuk jabatan pelatih. Tapi saya tak tidak yakin lagi. Saya tak yakin dia akan menerimanya,” ungkap Beckham, seperti dikutip BleacherReport, Kamis (31/10/2013).

Menyinggung ketokohan Sir Alex dan jika direlasikan dengan Beckham, tentu yang paling terekam di antara hubungannya adalah insiden emosional antara Sir Alex dam Beckham di ruang ganti Manchester United. Konon Fergie yang sedang marah-marah, menendang sepatu bola sehingga melayang ke wajah pemain tampan itu. Beckham mengalami luka.

Tapi sudah tak lagi ada murka di antara mereka. Beckham sendiri masih menganggapnya sebagai figur paling berpengaruh sepanjang karier emasnya.“Saya sebenarnya tak pernah dendam. Sir Alex punya karier yang luar biasa. Salah satu pelatih yang dijadikan contoh oleh banyak pelatih yang menginginkan apa yang sudah diraihnya,” lanjutnya.

“Saya tak pernah berpikir negatif tentangnya karena dia sudah memberikan saya kesempatan untuk menjalani mimpi saya. Saya takkan berpikiran jelek kepada orang yang sudah membuat saya bermain untuk klub masa kecil saya, klub yang selalu saya impikan,” sambung Beckham.

“Saya berutang banyak padanya, untuk jasanya membawa saya ke Manchester United dan membuat saya berkontribusi memenangkan 19 trofi. Bermain 115 kali untuk negara saya, mewakili negara saya sebagai kapten, sampai bermain untuk Real Madrid, AC Milan, PSG (Paris Saint-Germain) dan (Los Angeles) Galaxy,” ulasnya.


Baca Selengkapnya ....

Teken Kontrak Baru, Klopp Besut Dortmund Hingga 2018

Posted by Unknown 0 comments
DORTMUND – Jurgen Klopp akhirnya mengakhiri spekulasi seputar masa depannya. Pelatih Jerman ini memutuskan memperpanjang kontraknya bersama Borussia Dortmund.

Kepastian itu diumumkan kubu Dortmund lewat situs resminya, di mana dalam pernyataannya kubu Die Borussen mengatakan sudah mengikat kontrak Klopp hingga 2018.

Kontrak Klopp sedianya masih ada hingga 2016, namun pihak Dortmund nampaknya tidak ingin kehilangan pelatih jenius itu merapat ke klub lain, dengan memberikan perpanjangan kontrak dua tahun. Sebelumnya, Klopp disebut-sebut tengah didekati sejumlah klub elite Eropa seperti Manchester United dan AC Milan.

“Ini merupakan kehormatan bahwa banyak klub besar memperhatikan kerja saya di Dortmund. Tapi, saya bukan tipe orang yang melihat bahwa rumput tetangga lebih hijau dari rumput sendiri,” tutur Klopp sebagaimana dikutip Goal, Kamis (31/10/2013).

“Penting bagi saya untuk berada di tempat dan waktu yang tepat, dan Dortmund adalah tempat yang paling ideal untuk saya,” sambungnya.

“Saya akan mengatakan hal yang sama kepada tim-tim yang tertarik kepada saya, dan saya sudah mengatakan kepada mereka sebelumnya. Saya tersanjung dengan ketertarikan mereka, tapi saya punya kontrak dengan Dortmund hingga 2018 dan saya akan menghormati kontrak saya, meski hal itu cukup mengejutkan untuk sebagian orang,” tandasnya.

Klopp direkrut Dortmund dari Mainz pada musim panas 2008. Di bawah kendali pelatih 46 tahun ini, Dortmund mampu kembali ke masa kejayaannya di mana Klopp sukses menghadirkan dua trofi Bundesliga, satu DFB Pokal dan menembus final Liga Champions musim lalu.


Baca Selengkapnya ....

Dianggap Mulai Nyetel, Ancelotti Puji Bale

Posted by Unknown 0 comments
MADRID – Meski Cristiano Ronaldo mencetak hat-trick, namun Gareth Bale-lah yang menjadi bintang saat Real Madrid menggasak Sevilla dengan skor 7-3. Selain itu, sang arsitek, Carlo Ancelotti juga memuji secara keseluruhan duet Ronaldo dan Bale yang mulai nyetel saat main bersama.

Tak seperti melawan Barcelona, pada partai yang berlangsung di Santiago Bernabeu itu Bale dan Ronaldo terlihat bermain sangat padu, dengan tambahan Karim Benzema sebagai penyerang tunggal. Bale pun mencetak dua gol pembuka ke gawang Sevilla lewat kaki kirinya.

Sementara Ronaldo tak kalah gemilang, diawali dengan gol pembuka melalui titik putih, pemain berjuluk CR7 itu menambah dua gol lagi yang terjadi pada menit ke-60 dan 71. Sedangkan Benzema tak ketinggalan dengan mencetak dua gol pula.

Ancelotti pun antusias dengan memainkan keduanya secara bersamaan. “Kami bermain dengan sangat baik. Ada beberapa momen ketika kami kehilangan beberapa konsentrasi, tapi pertandingan berjalan bagus. Kami membutuhkan sedikit lagi keseimbangan,” ucap Ancelotti kepada Marca, Kamis (31/10/2013).

“Ini pertandingan yang gila. Kami memulai permainan dengan sangat baik, tapi kehilangan beberapa keseimbangan. Bale bermain sangat baik, menunjukkan kondisinya yang hebat, mencetak dua gol dan penampilan Bale yang mulai saling mengerti dengan Cristiano,” sambung mantan pelatih Paris Saint Germain tersebut.

Meski menang dengan skor 7-3, namun posisi El Real masih tetap bertengger di urutan ketiga dengan 25 angka dari 11 laga yang telah dijalani Bale Cs. Tertinggal dua angka dari Atletico Madrid yang berada di posisi kedua, serta tertinggal enam poin dari pemuncak klasemen Barcelona.


Baca Selengkapnya ....

Conte Girang Juve Clean Sheets Lagi

Posted by Unknown 0 comments
TURIN – Antonio Conte senang atas kemenangan Juventus saat menekuk Catania empat gol tanpa balas. Namun yang lebih membuat girang Conte adalah pada dua laga terakhir, si Nyonya Tua tak sekalipun kebobolan atau clean sheets.

Ya selama ini lini pertahanan Juve menjadi sorotan pelatih berusia 44 tahun itu, faktor tiga bek sejajar terlihat rapuh dan sekaligus menjadi andil kekalahan Bianconeri dalam beberapa pekan ke belakang. Namun usai menekuk Genoa 2-0 dan Catania 4-0, dia ingin  agar gawang Buffon tetap clean sheets.

“Kami mendapatkan bersama dua penampilan dengan positif dan kami ingin menjaga pertandingan itu agar tetap tak kebobolan,” ucap Conte, seusai pertandingan seperti dilansir Football-Italia, Kamis (31/10/2013).

“Kami kemasukkan 10 gol, di mana itu tidak biasa karena pertahanan selalu jadi kekuatan kami. Kami harus melupakan dua kekalahan saat melawan Fiorentina dan Real Madrid. Ini hasil yang bagus dan kami tentu sangat membutuhkan, meskipun jika kami tidak bermain muda di setiap tiga hari,”sambungnya.

Sayang kemenangan telak yang berlangsung di Juventus Stadium, tak mendongkrak posisi Juve dari peringkat tiga klasemen. Sebab, pesaing terdekat mereka, Napoli juga meraih tiga poin saat meladeni tuan rumah Fiorentina dengan skor 2-1.

Kedua tim memang sama-sama telah mengoleksi 25 poin, namun I Partenopei unggul produktivitas gol ketimbang Juve. Selanjutnya, Nyonya Tua bakal menghadapi Parma, di Ennio Tardini, akhir pekan ini.


Baca Selengkapnya ....

Villas-Boas: Spurs Tidak Latihan Penalti

Posted by Unknown 0 comments
LONDON – Tottenham Hotspur berhasil menyingkirkan Hull City lewat adu penalti di Capital One Cup. Pelatih Andre Villas-Boas mengaku Spurs tidak pernah berlatih untuk melakukan tendangan penalti.

Duel seru terjadi di White Hart Lane. Lewat drama adu penalti, Spurs berhasil mengalahkan Hull dengan skor 8-7 ketika kiper Brad Friedel menyelamatkan tendangan penalti Ahmed Elmohamady.

Itu merupakan kemenangan melalui tendangan penalti pertama yang diraih Spurs sejak 1994. Kemenangan itu membawa Michael Dawson dkk meraih tiket ke babak delapan besar dan menghadapi West Ham United.

“Kami memang sempat melakukan latihan tendangan penalti untuk melawan Basel tahun lalu, tapi kami tidak melakukannya kali ini. Kami bahkan tidak berlatih tendangan penalti selama tiga atau empat bulan,” kata Villas-Boas.

“Kami melihat pertandingan yang luar biasa malam ini. Jika Anda ingin melihat akhir yang bahagia sebaiknya Anda pergi menonton opera atau bioskop,” lanjut arsitek Spurs itu, sebagaimana dilansir Soccerway.

“Dalam sepakbola, Anda tidak tahu apa yang akan terjadi. Saya tidak bisa lebih bahagia lagi dengan keberhasilan ini,” tandasnya.


Baca Selengkapnya ....

Torwart Gladbach Merapat ke Barca?

Posted by Unknown Wednesday, October 30, 2013 0 comments
MÖNCHENGLADBACH – Marc-André ter Stegen di ambang tantangan terbesar dalam sejarah kariernya. Torwart (kiper) Borussia Mönchengladbach ini jadi target utama Barcelona guna menggantikan Víctor Valdés yang bakal angkat kaki musim panas tahun depan.

Bahkan rumor yang berkembang saat ini mengatakan, pemuda asli Gladbach berusia 21 tahun itu sudah mencapai kesepakatan awal dengan manajemen Barca yang diwakili Andoni Zubizarreta dengan usulan kontrak empat tahun dan bernilai 10 juta euro.

Namun ketika dikonfirmasi kepada si pemain, Ter Stegen menolak untuk bicara lebih jauh selain memang ada ketertarikan dan tawaran konkret dari Los Cules. Kiper yang sudah punya tiga caps bersama tim nasional Jerman itu mengaku masih menunggu keputusan resmi dari agen serta Die Fohlen yang saat ini masih memegang status kepemilikannya.

“Senang mendengar ada ketertarikan yang nyata (dari Barca). Tapi hanya itu yang bisa saya katakan saat ini. Saya bersama Mönchengladbach dan kita lihat saja nanti apa yang akan terjadi,” ungkap Ter Stegen, sebagaimana disadur InsideFutbol, Rabu (30/10/2013).

“Apa yang diharuskan terjadi, akan terjadi. Saya sendiri hanya mempersiapkan diri setiap hari menjadi kiper sebaik yang saya mampu. Saya juga masih berusaha berkembang setiap saat di sini,” tandasnya.


Baca Selengkapnya ....

Ancelotti Pikul Tanggung Jawab Kekalahan El Clasico

Posted by Unknown 0 comments
MADRID – Carlo Ancelotti sepertinya sudah jengah dengan berbagai protes dari beberapa pilarnya sendiri terhadap sejumlah keputusan wasit yang merugikan Real Madrid, di laga El Clásico, pekan lalu. Ancelotti ingin menyudahi polemik dengan tak menjadikan wasit sebagai sasaran “tembak” keluhan pemainnya.

Árbitro (wasit) Alberto Undiano Mallenco belakangan dianggap merampok Madrid dengan tak mengabulkan sejumlah insiden di kotak penalti Barcelona, yang seharusnya berbuah penalti buat Madrid. Hingga akhirnya, laga keras itu pun berakhir menyakitkan, 1-2 buat El Real.

“Saya tak ingin bicara tentang pencurian karena saya ingin berpikiran bahwa wasit, sudah melakukan pekerjaan dengan keyakinannya sendiri. Wasit sudah biasa melakukan kesalahan, begitupun pemain. Wasit juga lazim bikin kesalahan pada momen penting pertandingan, tapi saya rasa itu bukan perampokan. Tak ada klub yang membicarakan tentang pencurian,” tegas Ancelotti.

“Bicara soal penalti, tak ada yang bicara buruk karna penalti itu sudah jelas. Kejadian itu merupakan sebuah episode yang dari waktu ke waktu, bisa menentukan pertandingan. Saya pernah punya masalah yang sama pula dengan Undiano,” imbuhnya.

“Saat perempat final Liga Champions bersama Chelsea, melawan Manchester United. Kesalahan yang sama ketika tak ada pelanggaran (untuk tekel Patrice Evra kepada Ramires). Tapi itulah sepakbola, kami harus move on,” sambung Ancelotti lagi.

Dengan besar hati, eks-arsitek Juventus dan AC Milan itu pun tak segan memikul tanggung jawab kekalahan Madrid di pundaknya sendiri, sebagaimana pelatih lain tanpa ingin menyalahkan wasit ataupun para pemainnya sendiri.

“Saya yang disalahkan untuk kekalahan itu? Bisa jadi. Umumnya seorang pelatih bertanggungjawab untuk hasil yang didapat tim. Ketika Madrid kalah, yang pertama bertanggungjawab adalah pelatih,” tambah Ancelotti seperti dinukil Football-Espana, Rabu (30/10/2013).

“Semua masalah yang muncul belakangan ini, hanya bisa diselesaikan oleh pelatih. Saya punya tim yang sangat bagus, amat profesional. Mereka tak menyebabkan masalah. Untuk itu, saya bisa bilang ya (untuk memikul tanggung jawab kekalahan),” Ancelotti mengakhiri.


Baca Selengkapnya ....

Dilarang Lengah!

Posted by Unknown 0 comments
MILAN – Dua kali lengah, dua kali itu pula Milan kebobolan dua gol kemenangan Parma, akhir pekan lalu. Allenatore Massimiliano Allegri menegaskan, blunder macam begitu tak lagi boleh terjadi ketika mereka menjamu Lazio, (Kamis, 31/10/2013) dini hari nanti.

“Melawan Parma, kami membiarkan dua gol yang sebenarnya bisa dicegah pada menit tambahan. Padahal kami bisa saja membuat hasil imbang setelah bermain bagus di babak kedua. Kami harus meminimalisir kesalahan (kontra Lazio),” ujar Allegri, sebagaimana dilansir Football-Italia, Rabu (30/10/2013).

“Sampai sembilan menit, hanya kami yang menguasai bola. Tapi saya rasa, keseluruhan kami tak bermain buruk di pertandingan lalu. Kami membiarkan dua serangan balik berbuah gol. Selalu sulit bermain melawan tim yang selalu bertahan. Kami sudah tahu takkan mudah, tapi akhirnya kami yang terhukum,” lanjutnya.

Meladeni tim asal Ibu Kota, Allegri tak ingin lagi anak-anak asuhnya lengah. Ini yang ingin digarisbawahi Allegri – untuk tak sekali waktupun lengah dan waspada setiap saat. Apalagi Lazio dianggap sudah mulai bangkit dari lima laga terakhir yang menelurkan hasil minor.

“Kami akan menghadapi Lazio besok (dini hari nanti) dan mereka tim yang sudah melewati masa sulit. Mereka bermain cukup baik melawan Fiorentina dan mampu menang (2-0) atas Cagliari. Pertemuan ini akan jadi laga yang ketat,” sambung Allegri.

“Kami harus waspada karena mereka punya para pemain dengan teknik bagus. Kami butuh hasil (positif), jadi kami harus siaga setiap waktu dan seperti yang sudah saya katakan – meminimalisir kesalahan yang pada akhirnya, mengharuskan kami membayar dengan mahal,” tukasnya.


Baca Selengkapnya ....

Berantakan Tanpa Giroud?

Posted by Unknown 0 comments
GLASGOW – Musim ini, skuad Arsenal terbilang “kaya raya” di barisan tengah. Namun masalahnya, The Gunners masih kekurangan “awak meriamnya” di lini depan, khususnya untuk posisi penyerang tengah.

Tak seperti Chelsea yang memang lebih memprioritaskan raihan gol dari para pemain tengahnya, terapan gaffer Arsène Wenger masih mengandalkan bomber sentral sebagai pendulang banyak gol dan musim ini, Tim Meriam London terhitung hanya punya dua pemain yang murni berposisi sebagai penyerang tengah.

Yang paling sering diandalkan, tentulah Olivier Giroud. Satunya lagi Nicklas Bendtner yang memang jarang diturunkan. Sementara Lukas Podolski, sedianya bukan seorang penyerang tengah murni. Lantas, jika pun nantinya Giroud terkapar cedera, ada suara sumbang yang mengatakan asa Arsenal untuk menuntaskan puasa gelar musim ini bakal berantakan.

Bukan bermaksud pesimis, namun salah satu legenda yang juga mantan Skipper Arsenal, Frank McLintock mengatakan bahwa mantan timnya itu butuh penyerang murni lainnya. McLintock pun merujuk pada Manchester United, yang sanggup merebut lagi titel Premier League dari Manchester City, karena punya enam stok penyerang tengah.

“Arsenal sudah semakin dekat (dengan gelar) ketimbang musim lalu, tapi jelas mereka masih butuh penyerang tengah lain,” tutur McLintock, sebagaimana dilansir talkSPORT, Rabu (30/10/2013).

“Jika Giroud cedera, mereka akan tertimpa bencana dan itu bisa merusak pekerjaan bagus yang sudah mereka lakukan selama ini. Lihat Man United yang menang titel Liga tahun lalu, mereka punya empat penyerang, Arsenal hanya satu, atau dua jika Anda ingin menghitung serta Nicklas Bendtner,” tutupnya.


Baca Selengkapnya ....

Adu Gengsi Status Nomor Satu

Posted by Unknown Tuesday, October 29, 2013 0 comments
MUNICH – Terlepas siapa yang saat ini tengah memuncaki klasemen Bundesliga, prestis soal siapa yang bisa disebut klub nomor satu Jerman antara Bayern Munich dan Borussia Dortmund, jelas masih harus ditentukan siapa pemenang dan pecundang di lapangan.

Pertemuan yang kelasnya sudah menyamai El Clásico di La Liga dan derbi Manchester di Premier League ini, memang baru akan terhampar bulan depan, tepatnya pada Spieltag 13, 24 November mendatang.

Akan tetapi aromanya tensi keduanya sudah tercium dari sekarang. Salah satu personel lini gedor Bayern, Thomas Müller, mengakui gengsi soal siapa yang akan jadi pemenang di antara dua raksasa ini, disebutkan lebih penting ketimbang bicara siapa yang akan memenangkan Liga di akhir musim.

Bayern sendiri, saat ini masih memimpin klasifika dengan dibuntuti Dortmund yang hanya berjarak sebiji poin di tempat kedua. Terkait gelar Bundesmeister, Müller mengaku belum bisa memprediksikan karena tak ada yang bisa benar-benar dijadikan favorit, baik Bayern, Dortmund maupun potensi dari rival lainnya, macam Bayer Leverkusen maupun Schalke 04.

“Tak ada yang benar-benar jadi favorit. Target kami sendiri, adalah selalu jadi yang terdepan,” ungkap Müller, sebagaimana diwartakan InsideFutbol, Selasa (29/10/2013).

“Saya pikir, kompetisi Liga merupakan hal paling penting yang dipikirkan klub. Tapi jika Anda bisa menang melawan Dortmund, berarti menunjukkan ke publik Jerman bahwa Anda klub nomor satu,” imbuhnya.

Walau saat ini Die Roten belum sekalipun menelan kekalahan, tapi jangan sangka bahwa Bayern sudah bisa bermain dengan terapan Josep Guardiola secara sempurna. Muller mengakui timnya masih butuh waktu, terlebih setelah lama dibesut tangan dingin Jupp Heynckes yang tak bisa begitu saja lekang dalam gaya bermain Bayern.

“Tentu kami mencoba mengimplementasikan konsep (Guardiola). Tapi Anda tak bisa tiba-tiba menggantinya karena yang pasti, konsep Jupp Heynckes masih berbekas pada kami. Tidak bisa dengan Guardiola datang dan mengatakan sepakbola sangat berbeda. Ini hanya soal perubahan gaya permainan,” tuntas Müller.


Baca Selengkapnya ....

Enrique Berharap Barca Alami Hari Buruk

Posted by Unknown 0 comments
VIGO - Pelatih Celta Vigo, Luis Enrique menyatakan bahwa timnya harus mampu menampilkan permainan terbaiknya saat menjamu Barcelona tengah pekan ini di Estadio de Balaidos dalam lanjutan pekan ke-10 La Liga musim ini. Selain itu Enrique juga berharap mantan klubnya itu memiliki hari yang buruk di pertandingan nanti.
Celta Vigo baru saja meraih kemenangan meyakinkan atas Malaga dengan skor 5-0, Sabtu lalu. Akan tetapi di empat pertandingan sebelumnya Celta harus puas menelan kekalahan dari Getafe, Elche, Atletico Madrid dan Levante.

 Meskipun sukses meraih kemenangan telak akhir pekan lalu, Enrique menegaskan timnya harus tetap waspada menghadapi tantangan dari Barca dan tidak ingin timnya melakukan kesalahan sekecil apapun saat menghadapi mantan klubnya itu.

“Ini tentu akan menjadi pertandingan yang spesial, yang mana saya memiliki masa lalu dengan Barcelona sebelumnya. Ini merupakan pertama kalinya saya bertemu Barca sebagai lawan, dan saya tahu itu akan berbeda rasanya,” ujar Enrique seperti dilansir Football-Espana, Selasa (29/10/2013).

“Untuk bisa memiliki kesempatan memenangkan pertandingan menghadapi Barca, mereka (Barca) harus memiliki hari yang buruk dan kami harus tampil dalam bentuk permainan terbaik kami di laga itu,” sambungnya.

Enrique juga menjelaskan pola permainan yang akan dirinya terapkan saat menghadapi Barca nanti. Selain itu Enrique juga  mengaku antusias menghadapi pertandingan itu dan berharap laga nanti dapat menjadi pelajaran bagi timnya melawan salah satu tim terbaik dunia.

“Bagaimana kami akan bermain? Semua permainan dapat dimenangkan dengan berbagai cara. Saya menginginkan kami memainkan lebih banyak bola dari Barca di laga nanti, walaupun saya tahu hal itu akan sangat sulit,” tambah Enrique.

“Setelah penampilan tim yang gemilang menghadapi Malaga sebelumnya, saya tidak ingin merubah pola permainan secara total. Bagi kami laga nanti adalah tantangan yang bagus bagi kami menghadapi salah satu tim terbaik di dunia. Semoga kami dapat memberi kejutan!,” tutup Enrique.


Baca Selengkapnya ....

Hamsik Sudah Lupakan Penalti Kontroversial

Posted by Unknown 0 comments
NAPLES – Napoli sukses membenamkan tamunya, Torino 2-0 di Stadio San Paolo, akhir pekan lalu. Kemenangan ini membawa I Partenopei untuk sementara waktu bertengger di posisi kedua klasemen Serie A di bawah AS Roma.

Sepasang gol Napoli dicetak striker anyar mereka, Gonzalo Higuaín pada menit ke-14 dan ke-32, menariknya kedua gol Napoli hadir melalui titik putih. Centrocampista Napoli, Marek Hamsík mengungkapkan bahwa timnya tak terpengaruh ataupun mengalami masalah dengan penalti kontroversial itu.

Hamsík menambahkan bahwa fokus timnya saat ini adalah menghadapi Fiorentina, tengah pekan nanti. Sementara laga kontra Torino sudah tak lagi dipikirkannya..

"Kami menang berkat dua penalti. Namun, setelah itu saya pikir kami menguasai pertandingan,” kata Hamsík, seperti dilansir Football-Italia, Selasa (29/10/2013).

“Kami tidak memiliki kesulitan mengamankan poin. Dan kami memiliki jadwal yang padat. Sehingga harus siap untuk setiap tantangan,” tutup gelandang serang asal Slovakia itu.


 

Baca Selengkapnya ....

Fernandinho Dukung Pellegrini Bersinar di City

Posted by Unknown 0 comments
MANCHESTER – Hasil minor yang diraih oleh Manchester City saat bertandang ke Stamford Bridge memang tidak bisa dipungkiri membuat para punggawa merasa kecewa. Pasalnya, gol The Blues datang di penghujung babak kedua dan karena blunder yang dilakukan oleh bek Matija Nastasic.

Melihat hasil itu, gelandang Fernandinho bertekad untuk selalu mendukung pelatih Manuel Pellegrini untuk kembali ke jalur kemenangan. Bersama Pellegrini, City sudah tiga kali menelan kekalahan dan saat ini berada di peringkat ketujuh daftar klasemen Premier League.

Tiga kekalahan The Citizens terjadi saat laga tandang. Hal itu memang menandakan bahwa jika bermain di luar Etihad Stadium, David Silva cs perlu kerja keras lagi.

“Pellegrini adalah pelatih yang baik. Selama pertandingan pasti kami akan mendapatkan tantangan yang sulit. Misalnya seperti kami menghadapi Bayern di Liga Champions, itu adalah pertandingan yang sulit. Tim tidak bermain baik, tapi kami melakukan reaksi yang tepat setelah pertandingan itu,” ujar Fernandinho seperti dilansir Soccerway, Selasa (29/10/2013).

Meski mengalami beberapa hasil mengecewakan, Fernandinho tetap mendukung Pellegrini untuk bersinar bersama City. Menurut midfielder asal Brasil itu Pellegrini sudah melakukan pekerjaan yang hebat.

“Dia (Pellegrini) sudah melakukan pekerjaan yang hebat. Dia membawa mentalitas pemenang dalam grup (Liga Champions) karena dua tiga tahun lalu City tidak bisa melewati fase grup Liga Champions,” ungkap Fernandinho.

“Tujuan kami benar-benar jelas. Tujuan kami adalah untuk menuju partai final di Lisbon pada 25 Mei 2014. Kami semua memiliki tujuan yang sama untuk berada di final,” tuntas Fernandinho.


Baca Selengkapnya ....

Sneijder Kembali Tolak Merapat ke Old Trafford

Posted by Unknown Monday, October 28, 2013 0 comments
ISTANBUL – Sejak masih memperkuat Inter Milan, nama Wesley Sneijder sudah sering dikait-kaitkan dengan klub Premier League, Manchester United. Dan hingga kini pun, isu masih terus menghadirkan babak baru.

Keadaan sudah berubah, pemain internasional Belanda itu kini sudah berstatus pemain Galatasaray, dan United yang sebelumnya dinakhodai Sir Alex Ferguson, kini telah berganti menjadi era David Moyes.

Perubahan itu tak serta merta menenggelamkan berita ketertarikan Setan Merah untuk memboyong Sneijder ke Teater Impian. Kabar terbaru, Setan Merah siap menggelontorkan dana sebesar 6 juta pounds untuk mendapatkan tanda tangan sang pemain.

Kabar itu pun dibenarkan pihak klub asal Turki tersebut, melalui direktur olahraga mereka, Bulent Tulun. “Dia (Sneijder) memang menerima tawaran langsung dari Manchester United, tapi tawaran itu kami tolak,” katanya, seperti dikutip Give Me Sport, Senin (28/10/2013).

United bukanlah satu-satunya klub yang memiliki minat untuk mendatangkan pemain kelahiran Utrecht, 29 tahun lalu itu. Klub lain seperti Chelsea juga sempat terdengar ingin membajaknya dan bereuni dengan pelatihnya semasa berseragam La Beneamata, Jose Mourinho.


Baca Selengkapnya ....

Penalti Diblok Weidenfeller, Boateng Tengsin

Posted by Unknown 0 comments
SCHALKE – Tendangan penalti Kevin-Prince Boateng berhasil diblok oleh kiper Roman Weidenfeller. Boateng mengaku tengsin atau malu untuk berbicara dengan Weidenfeller setelah kegagalan itu.

Pierre-Emerick Aubameyang memberikan BVB keunggulan, tapi Schalke sempat mendapatkan kesempatan untuk menyamai kedudukan. Christian Fuchs dilanggar oleh Neven Subotic di area terlarang.

Namun, Boateng gagal mengeksekusi penalti setelah diblok oleh Weidenfeller. Dortmund memastikan kemenangan lewat Nuri Sahin dan Jakub Blaszczykowski. Mantan pemain AC Milan itu mengaku malu ketemu Weidenfeller setelah gagal mengeksekusi penalti.

“Kegagalan penalti itu jelas ada dalam pikiran saya. Saya memilih arah yang salah. Saya ingin bertemu dengan Weidenfeller setelah pertandinga, tapi saya tidak bisa melihat mukanya,” ujar Boateng.

“Jika penalti itu berhasil, pertandingan akan berbeda 100 persen. Dortmund berhasil memanfaatkan kesalahan yang kami lakukan,” lanjut penyerang Schalke 04 tersebut, dilansir dari Goal, Senin (28/10/2013).

Dengan demikian, Weidenfeller sejauh ini berhasil mengamankan empat tendangan penalti dan percaya Boateng mengalami tekanan menghadapi rekan setim. “Sangat sulit bagi seorang penendang penalti bertemu dengan mantan rekan setim,” pungkasnya.


Baca Selengkapnya ....

Xavi: Barca Bermain Lebih Baik dari Madrid

Posted by Unknown 0 comments
BARCEONA – Xavi Hernandez mengklaim Barcelona pantas memenangkan El Clasico pertama di musim ini. Pasalnya, Xavi menilai Blaugrana bermain lebih baik dari Real Madrid.

Duel seru tersaji di La Liga pekan ke-10. Hasilnya, Barca meraih kemenangan 2-1 berkat gol yang dihasilkan Neymar dan Alexis Sanchez. “Kami menyaksikan sebuah pertandingan hebat dan tim terbaik memenangkan pertandingan,” kata Xavi.

“Alexis adalah pemain yang hebat, sangat penting untuk kami dan saya sangat yakin dengannya. Gol ini akan menambah kepercayaan dirinya,” jelas gelandang Barcelona itu, sebagaimana dikutip dari Football-Espana.

Kemenangan ini membuat Barca semakin nyaman di puncak klasemen dan sementara unggul empat poin dari Atletico Madrid, yang baru akan bermain hari ini. “Unggul empat poin sangat luar biasa, kami masih belum terkalahkan dan itu yang terpenting,” ujar Xavi.

“Kami bermain lebih baik dari Madrid. Kami sangat brilian, tapi kami melihat Barca yang bermain bagus dan Madrid juga bermain baik. Kami bisa meningkatkan performa permainan,” lanjut kapten Barca itu.

Skuad besutan Gerardo Martino berpeluang untuk memperpanjang rekor tak terkalahkan di pekan ke-11. Lionel Messi dkk akan menyambangi markas Celta Vigo.


Baca Selengkapnya ....

Tak Terkalahkan, Totti Puji Karakter Roma

Posted by Unknown 0 comments
ROMA – Prestasi mentereng terus ditorehkan oleh klub raksasa Italia, AS Roma. Skuad besutan Rudi Garcia itu masih menjadi yang terbaik di klasemen Serie A. Teranyar, Gialorossi mampu membungkam Udinese dengan skor tipis 1-0.

Gol kemenangan Roma sendiri diciptakan oleh Michael Bradley usai memanfaatkan umpan matang dari Kevin Strootman. Serigala Ibu Kota pun masih kokoh di peringkat pertama Serie A.

Melihat hasil itu, kapten tim Francesco Totti memberikan pujian kepada rekan-rekannya. Menurut Totti, para pemain Roma mampu menunjukkan karakter yang baik dalam menghadapi pertandingan. Apalagi, Roma harus bermain dengan 10 orang usai Douglas Maicon diusir wasit di menit 66.

“Kredit untuk teman-teman saya karena mereka menunjukkan bahwa mereka semua memiliki keberanian, kekuatan, dan penguasaan bola,” ujar Totti seperti dilansir Football-Italia, Senin (28/10/2013).

Totti sendiri urung tampil karena harus memulihkan cedera yang tengah diderita. Selain Totti, Gervinho juga tidak bisa berlaga karena masih cedera.

“Kami semua adalah Roma, terlepas dari siapa yang bermain. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada para fans yang mendukung kami saat melawan Udinese, yang merupakan sebuah tim yang belum terkalahkan saat main di kandang. Hebat!” sambung Totti.

Kemenangan Roma itu sekaligus menodai rekor sempurna Udinese jika bermain di Friuli. Sementara itu, Rudi Garcia mampu menyamakan rekor sembilan kali belum terkalahkan di laga awal milik Fabio Capello saat melatih Juventus musim 2005-2006.


Baca Selengkapnya ....

Wenger Sebut Giroud Idola Baru The Gunners

Posted by Unknown 0 comments
LONDON - Kemenangan Arsenal atas Crystal Palace  akhir pekan lalu praktis membawa tim Meriam London tetap menduduki posisi puncak klasemen sementara Premier League. Kemenangan ini  diperoleh lewat  gol Mikel Arteta dan striker Oliver Giroud yang menyempurnakan kemenangan skuad Arsene Wenger di menit-menit akhir pertandingan.

Pelatih Arsenal, Arsene Wenger pun memuji performa striker Giroud. Wenger menilai usaha Giroud membuat dirinya menjadi idola baru bagi fans The Gunners.

“Giroud selalu dapat masuk ke skuad inti, itulah hal yang membuatnya hebat. Dia melewatkan beberapa kesempatan tapi dia selalu memperoleh dukungan dari para penggemar, karena ia menunjukkan ia mampu untuk bertarung,” puji Wenger seperti dilansir Dailymail, Senin (28/10/2013).

Juru taktik asal Prancis itu juga menyatakan bahwa gol yang diciptakan salah satu bombernya benar-benar menunjukkan performa dan perkembangan yang signifikan.

“Fakta tentang dia terus berusaha saat kontra Palace memberikan kesempatan untuk menorehkan gol baginya. Seberapa jauh dia berkembang, saya tidak tahu, tapi dia telah meningkatkan performanya, hal yang terlihat sangat jelas bagi semua orang,” tutupnya.


Baca Selengkapnya ....

Alves Serang Balik Pernyataan Ramos

Posted by Unknown Sunday, October 27, 2013 0 comments
BARCELONA - Pemain Barcelona, Dani Alves, mengomentari komentar yang dilontarkan Sergio Ramos usai laga El Clasico, Sabtu (26/10/2013). Alves menyebut Real Madrid selalu saja mengeluhkan kinerja wasit.

Seperti diberitakan sebelumnya, Ramos mengeluhkan kinerja wasit Alberto Undiano dalam laga tersebut. Bek El Real ini mengklaim seharusnya timnya mendapatkan dua hadiah penalti.

Alves langsung mengomentarinya dan menilai bahwa Madrid selalu saja mencari alasan saat mengalami kekalahan. Dirinya bahkan menilai Ramos seharusnya mendapatkan hadiah kartu merah.

"Madrid mengeluh tentang wasit. Selalu saja begitu. Ramos mengatakan ada beberapa hal yang tidak bisa mereka kontrol? Mungkin dia seharusnya berbicara tentang wasit yang pantas mengganjarnya dengan kartu merah!" kata Alves yang dilansir Barcastuff.

Dalam laga ke-10 La Liga yang berlangsung di Camp Nou, Sabtu (26/10/2013), Barcelona mampu tampil cemerlang. Skuad asuhan Gerardo Martino tersebut mampu mengalahkan El Real lewat skor 2-1 di El Clasico jilid 176 itu.

Dua gol dari La Blaugrana masing-masing dipersembahkan oleh Neymar da Silva dan Alexis Sanchez. Sementara Madrid mampu memperkecil kedudukan lewat satu gol yang dicetak oleh Jese Rodriguez.

"Madrid sangat berbahaya, terlebih saat melakukan serangan balik. Itulah mengapa akhirnya kami mengganti beberapa hal dan berusaha mengendalikannya," papar Alves.

Kemenangan ini juga membuat Barca mantap di puncak klasemen sementara La Liga dengan torehan 28 poin. Sedangkan Madrid tetap berada di posisi ketiga dengan baru meraup 22 poin dari 10 laga yang telah dilaluinya.


Baca Selengkapnya ....

Mazzarri: Kemenangan Ini Harus Jadi Pelajaran!

Posted by Unknown 0 comments
MILAN - Pelatih Inter Milan, Walter Mazzarri mengakui bahwa timnya sempat kehilangan konsentrasi setelah unggul 2-0 di babak pertama saat menjamu Hellas Verona di Giuseppe Meazza dini hari tadi. Inter sukses menaklukkan tamunya dengan skor 4-2 dalam lanjutan Serie A pekan kesembilan.

“Kami memulai pertandingan sangat baik, bahkan kami mampu unggul 2-0 ketika pertandingan baru berjalan 12 menit. Akan tetapi, kami mulai kehilangan konsentrasi dan merasa sombong yang membuat mereka (Hellas Verona) berhasil mencuri gol dari kesalahan itu,” ujar Mazzarri seperti dilansir Sportsmole, Minggu (27/10/2013).

Mazzarri berharap timnya tidak melakukan kesalahan seperti itu lagi di pertandingan selanjutnya. Sang pelatih juga menginginkan semua anak asuhnya harus terus tampil penuh konsentrasi hingga akhir pertandingan, jika ingin bersaing dengan tim-tim papan atas Serie A.

“Jika kami masih menunjukkan sikap seperti itu, kami akan mendapat kerugian yang lebih besar di pertandingan-pertandingan selanjutnya. Tim ini berisikan para pemain muda, jika semuanya mampu tampil dengan konsentrasi penuh kami bisa menampilkan permainan yang fantastis,” sambungnya.

“Saya berharap para pemain mengambil pelajaran dari pertandingan Malam ini (dini hari) jika ingin bersaing dengan tim-tim papan atas Serie A,” tutup Mazzarri.

Inter saat ini duduk di peringkat empat klasemen sementara Serie A. Tertinggal enam poin dari AS Roma di puncak klasemen.


Baca Selengkapnya ....

Chicharito: MU Bertarung Hingga Menit Akhir

Posted by Unknown 0 comments
MANCHESTER - Manchester United harus dipaksa kerja keras kala melawan Stoke City dalam laga lanjutan Premier League, Sabtu (26/10/2013). Namun, Javier ‘Chicharito’ Hernandez menyatakan bahwa timnya memang akan selalu bertarung hingga menit akhir.

Seperti diketahui, Setan Merah cukup kesulitan dalam meraih kemenangannya kali ini yang berlangsung di Old Trafford. Bahkan, United harus tertinggal lebih dulu lewat gol Peter Crouch pada menit keempat.

Robin van Persie menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-43, namun Stoke kembali mampu mencetak gol kedua jelang babak pertama usai lewat tendangan bebas Marko Arnautovic.

Beruntung, United mampu mengunci kemenangan dengan skor 3-2 usai Wayne Rooney dan Javier Hernandez mencetak gol di babak kedua. Hernandez akui bahwa lawannya kali ini memang cukup sulit, namun itu bukan alasan.

"Kami tahu Stoke akan menjadi tim yang sulit dihadapi, tapi untungnya kami terus melaju dan berhasil mencetak gol ketiga untuk memenangkan pertandingan ini," kata Hernandez kepada BBC Sports.

"Semangat di klub ini senantiasa ada--kami selalu bertarung sampai menit terakhir di setiap pertandingan," sambung pemain yang dikabarkan akan dijual pada jendela transfer musim dingin mendatang ini.

Kemenangan ini menempatkan United pada posisi kesembilan di klasemen sementara Premier League dengan raihan 14 poin. Sedangkan, Stoke nyaris mendekati zona merah dengan hanya delapan poin saja.


Baca Selengkapnya ....

Barca & Madrid Tergantung Messi & Ronaldo

Posted by Unknown Saturday, October 26, 2013 0 comments
AMSTERDAM – Laga sengit akan terhampar Sabtu (26/10/2013) malam nanti WIB. Para pencinta sepakbola akan disuguhkan teknik dan penampilan kelas dunia saat Barcelona menjamu Real Madrid dalam laga bertajuk El Clasico.

Kedua tim sama-sama memiliki pemain berkualitas di segala sektor. Di sektor penjaga gawang misalnya, Barca memiliki Victor Valdes yang merupakan kiper kedua tim nasional Spanyol. Sementara Madrid, yang tampaknya akan memasang Diego López, meski bukanlah kiper timnas, namun penampilan menawan nan gemilang di bawah mistar gawang layak untuk diperhitungkan.

Di jantung pertahanan, meski Barca belum pasti akan menurunkan sang kapten, Carles Puyol, namun kemungkinan duet Gerard Piqué dan Javier Mascherano yang bakal diturunkan, cukup kuat untuk menahan gempuran para pemain Madrid.

Bagaimana dengan Madrid? Klub besutan Carlo Ancelotti itu memiliki pemain antagonis di sektor ini, Kléper Laveran Lima Ferreira yang akan berkolaborasi dengan pemain muda Raphaël Varane. Duet keduanya mungkin akan ampuh mematikan pergerakan sang mega bintang, Lionel Messi.

Sama halnya di lini tengah, Barca memiliki gelandang kelas dunia, sebut saja Francesc Fàbregas, Andres Iniesta, Xavi Hernandez, Sergio Busquets. Madrid pun tak kalah hebat, mereka memiliki Xabi Alonso, Luca Modric, Sami Khedira, Angel Di María, Isco, dan bintang baru, Gareth Bale.

Lini serang? Sudah tak perlu diragukan lagi, kedua tim memiliki lini serang yang tajam. Hal tersebut terlihat dari statistik gol kedua tim di pentas La Liga, Barca sejauh ini telah mencetak 28 gol dan 19 gol untuk Madrid dalam sembilan penampilan terakhir.

Begitu pun dengan para pemain lapis kedua, sama-sama berkualitas. Meski kedua tim dihuni para pemain bintang, legenda hidup Barcelona, Johan Cruyff menilai baik Blaugrana maupun Madrid sejatinya hanya mengandalkan Messi dan Cristiano Ronaldo.

“Barcelona dan Madrid, keduanya bergantung pada Messi dan Ronaldo,” tegas Cruyff, seperti dilansir Sport, Sabtu (26/10/2013).

“Kedua belah pihak memiliki banyak kualitas dan keduanya memiliki pemain yang dapat mempengaruhi permainan, dan membuat perbedaan,” tutup pria yang kini berusia 66 tahun itu.


Baca Selengkapnya ....

Silvestre: Balotelli Pemain Penting untuk Milan

Posted by Unknown 0 comments
MILAN – Bek AC Milan, Matias Silvestre mengatakan bahwa bomber Mario Balotelli adalah pemain penting bagi Rossoneri. Jika Milan bermain dengan baik musim ini, Balotelli pun akan tampil baik juga.

Silvestre yang dipinjamkan Inter Milan itu menambahkan bahwa dirinya merasa baik-baik saja di Milan. Silvestre juga siap untuk melakukan yang terbaik di Rossoneri.

“Saya baik-baik saja di sini. Saya memulai musim dengan baik bersama rekan-rekan saya dalam tim. Kami berlatih setiap hari dan bersama-sama dan belum ada masalah yang berarti,” ujar Silvestre seperti dilansir Milan Channel, Sabtu (26/10/2013).

“Saya pikir Balotelli adalah sosok pemain yang penting bagi kami. Dia akan menunjukkan nilainya sebagai pemain hebat sepanjang musim ini,”lanjut Silvestre.

Tidak lupa juga, defender 29 tahun itu mengungkapkan bahwa Kaka juga merupakan pemain yang bisa memberikan perbedaan bagi Milan.

“Kaka memainkan peran yang besar saat melawan Barcelona. Dia berlatih dengan semangat 100 persen setiap hari dan dia juga akan menjadi pemain penting bagi Milan,” tandas Silvestre.


Baca Selengkapnya ....

Wenger Terlalu Sibuk untuk Baca Otobiografi Ferguson

Posted by Unknown 0 comments
LONDON - Arsene Wenger nampaknya tidak ingin telinganya panas menyusul ‘serangan’ yang dilancarkan Sir Alex Ferguson, dalam buku otobiografi yang baru diluncurkannya. Pelatih Arsenal ini mengaku masih terlalu sibuk untuk membaca buku setebal 400 halaman itu.

Buku otobiografi Fergie yang berjudul “Alex Ferguson, May Autobiography” membuat heboh Inggris. Hal itu tak lepas dari pernyataan-pernyataan Ferguson tentang para rivalnya, bahkan anak asuhnya saat dirinya masih jadi pelatih.

Dalam salah satu halamannya, Fergie juga menuliskan soal rivalitas United dengan Arsenal. Dia bahkan mengungkit -ungkit insiden “Pizzagate” di mana saat ini para pemain United dan Arsenal terlibat keributan di lorong ganti. Tak hanya pemain, Wenger dan Ferguson juga sempat beradu argument.

Saat dikonfirmasi ke Wenger soal isi buku tersebut, pelatih asal Prancis ini mengaku belum membaca buku otobiografi Fergie.

“Sulit bagi saya untuk menjawab pertanyaan tentang isi buku tersebut, karena saya belum membacanya,” ujar Wenger seperti dikutip Tribalfootball, Sabtu (26/10/2013).

“Saya akan membaca buku itu (otobiografi Ferguson), tapi untuk saat ini saya masih terlalu sibuk,” tegasnya. 


Baca Selengkapnya ....

Jadi Korban Rasis, Toure: Saya Tidak Tuli!

Posted by Unknown 0 comments
MANCHESTER – Yaya Toure masih belum bisa terima dengan serangan rasis yang diterimanya dari fans CSKA Moskow pada laga Liga Champions, tengah pekan lalu. Gelandang Manchester City ini terus mencoba mengumpulkan bukti-bukti yang mendukungnya.

Toure mengaku mendapat serangan rasis saat City menyambangi kandang CSKA Moskow pada matchday ketiga penyisihan grup Liga Champions, Kamis (24/10/2013). Dalam laga yang dimenangkan City 2-1 itu, pemain internasional Pantai Gading ini mendengar sekelompok fans tuan rumah melayangkan teriakan-teriakan berbau rasis.

Untuk memperkuat keluhannya tersebut, Toure coba meminta bantuan kompatriotnya Seydou Doumbia yang bermain di kubu CSKA untuk memberikan keterangan. Namun, Toure justru dibuat kecewa lantaran Doumbia mengaku tidak mendengar apapun.

“Saya tidak tuli. Kita semua manusia. Tidak enak rasanya kita turun ke lapangan untuk menghibur orang-orang, tapi justru dipanggil monyet dan mendengar teriakan (suara) monyet,” ketus Toure sebagaimana dikutip Goal, Sabtu (26/10/2013).

“Saya tidak seperti monyet. Orang lain juga melihatnya. Doumbia adalah saudara muda saya. Seseorang yang saya kagumi dan sudah kenal lama. Kami berasal dari Negara yang sama,” sambungnya.

“Saya tidak ingin mengatakan hal yang membuatnya dalam bahaya, tapi Anda bisa melihat bahwa ada manipulasi di sini. Sangat menjijikan dan menyedihkan melihat perilaku (rasis) seperti ini,” tandasnya.

Menanggapi keluhan Toure, otoritas sepakbola Eropa (UEFA) langsung memberikan respon. Presiden UEFA Michel Platini bahkan meminta kasus ini segera diusut tuntas. 


Baca Selengkapnya ....

Taklukkan Wakil Rumania, Motella Komentari Pemainnya

Posted by Unknown Friday, October 25, 2013 0 comments
FIRENZE – Entrenador Fiorentina, Vincenzo Montella memuji penampilan anak asuhnya menyusul kemenangan yang diraih timnya saat menjamu klub asal Rumania, Pandurii Targu Jiu 3-0 pada lanjutan penyisihan grup Europa League.

Joaquín Sánchez Rodríguez mencetak gol sensasional di Stadio Artemio Franchi pada menit ke-26 sekaligus membuka keunggulan tuan rumah. Sementara sepasang gol lain hadir melalui Ryder Matos Santo, dan Juan Guillermo Cuadrado Bello.

Ini merupakan kemenangan ketiga Fiorentina di kasta kedua antar klub Eropa. Hasil ini menempatkan pasukan Montella bertengger di puncak klasemen sementara Grup E dengan raihan sembilan angka.

Mantan kapten sekaligus pelatih AS Roma itu juga mengaku puas dengan kinerja para gelandangnya. Montella pun mengomentari penampilan tiga punggawanya, Joaquín, Borja Valero dan pemain mudanya, Marco Bakic.

“Kinerja Joaquín sangat hebat, dia memiliki kualitas yang luar biasa dan tampil konsisten,” puji Montella, seperti dilansir Sky Sport Italia, Jumat (25/10/2013).

“Adapun Borja Valero, seperti pemain Spanyol pada umumnya, dia terus berlatih selama pertandingan, dia tidak pernah berhenti di lapangan. Sementara Bakic, dia sedikit tegang, namun dia bermain sangat baik di depan para pemain bertahan,” tutup pelatih berusia 39 tahun itu.


Baca Selengkapnya ....

Ramos: Madrid Tak Terobsesi Menang di Camp Nou

Posted by Unknown 0 comments
MADRID - Akhir pekan ini, Real Madrid akan menjalani laga tersulitnya di La Liga dengan bertandang ke markas Barcelona. Mampukah El Real menang di laga akbar ini?

Jelang duel kedua tim di Camp Nou, Sabtu (26/10/2013) malam WIB, banyak orang mulai memprediksi laga. Ada yang optimistis Madrid bisa menang ci Camp Nou, tapi tak jarang juga yang meyakini El Real bakal pulang dengan tangan hampa.

Menyikapi hal ini, bek andalan Madrid, Sergio Ramos tidak berani memberikan garansi timnya bakal menang. Meski demikian, wakil kapten Los Merengues ini meyakini apabila laga El Clasico jilid pertama ini tidak akan jadi laga penentu gelar La Liga musim ini.

“Tidak ada poin bahwa kami terobsesi menang di Camp Nou,” tutur Ramos sebagaimana dikutip Marca, Jumat (25/10/2013).

“Ini musim panjang. Real Madrid berkembang seiring berjalannya musim, pertandingan demi pertandingan, yang mana kami menjalaninya dengan cukup baik. Selisih poin juga tidak terlalu besar, dan tentunya takdir kami ada di tangan kami sendiri,” sambungnya.

“Tim ini (Madrid) belum menunjukkan permainan terbaik, tapi kami akan sampai di sana suatu saat nanti,” tandas bek internasional Spanyol itu.

Madrid sedianya pernah mengalahkan Barca di Camp Nou. Kejadian tersebut terjadi pada 27 Februari 2013 di pentas Copa Del Rey. Kala itu, Los Blancos yang masih  dibesut Jose Mourinho berhasil membungkam publik Camp Nou dengan skor 3-1.


Baca Selengkapnya ....

Destro Siap Comeback Bela Roma

Posted by Unknown 0 comments
ROMA Attacante muda nan potensial milik AS Roma, Mattia Destro dikabarkan akan segera kembali ke dalam tim. Diketahui, usai membela Italia di Piala Eropa U-21, Destro harus berjuang memulihkan cedera lutut yang dideritanya.

Destro sendiri praktis belum membela skuad I Gialorossi pada musim ini. Namun, bulan depan sang agen pemain sudah mengonfirmasi bahwa Destro akan kembali bergabung dengan tim besutan Rudi Garcia.

“Semuanya berjalan dengan sesuai harapan. Saya pikir dalam waktu dua atau minggu paling lambat, dia (Destro) akan kembali bergabung dengan skuad. Sekarang, dia hanya tinggal menyelesaikan bagian akhir dari pemulihan dengan tenang. Kemudian dia harus menemukan kebugarannya untuk pertandingan yang tepat,” ujar Renzo Contratto agen Destro seperti dilansir Football-Italia, Jumat (25/10/2013).

“Ini akan sampai ke pelatih yang memutuskan kapan dia akan bermain,”sambung Renzo.

Jika Destro bergabung lebih cepat, hal itu akan memberikan banyak keuntungan untuk tim Serigala Ibu Kota. Pasalnya, Destro bisa menjadi pemain yang bisa membuat perbedaan di lini depan dan bisa membantuk Roma untuk tetap kokoh di puncak klasemen.


Baca Selengkapnya ....

Carrick: Rooney Meningkat, tapi Lihatlah Giggsy!

Posted by Unknown 0 comments
MANCHESTER – Michael Carrick percaya bahwa performa rekan setimnya, Wayne Rooney masih dapat dan akan terus berkembang. Striker Manchester United itu sendiri kini telah mencetak lima gol dari sembilan laga di seluruh kompetisi musim ini.

“Saya yakin bahwa Rooney akan terus berkembang. Dia (Rooney) semakin membaik bukan?” kata Carrick, seperti dilansir PA Sport, Jumat (25/10/2013).

“Banyak orang mengatakan bahwa Anda baru akan berada di puncak karier Anda saat berusia 28 tahun. Apabila Wayne ingin, dia masih dapat terus bermain untuk waktu yang lama, saya yakin penampilannya masih akan terus meningkat,” lanjut Carrick.

Carrick juga turut mengomentari mengenai penampilan gelandang veteran Setan Merah, Ryan Giggs yang tampil menawan saat United menghadapi Real Sociedad pada lanjutan penyisihan Grup A, Liga Champions, Kamis (24/10/2013) dini hari.

“Tapi lihatlah Ryan Giggs. Apa yang telah dilakukannya Rabu (Kamis dini hari) lalu sangat luar biasa. Dia contoh untuk semua orang,” tutupnya.


Baca Selengkapnya ....

Debut El Clasico, Neymar Berharap Dapat Peran Penting

Posted by Unknown Thursday, October 24, 2013 0 comments
MILAN – Laga El Clasico yang mempertemukan antara Barcelona dan Real Madrid selalu dinanti semua pihak, tak terkecuali yang punggawa anyar Barca, Neymar da Silva.


Pemain yang baru direkrut Barca pada musim panas lalu itu mengaku tak sabar untuk membuat penampilan pertamanya di laga yang selalu menyedot banyak pasang mata ini.

Kedua tim bakal saling bentrok pada Sabtu (26/10/2013), tentu ini kesempatan emas bagi Neymar, di mana Madrid, adalah salah satu tim yang juga mengincar tanda tangan, saat dirinya masih berseragam Santos. Pada laga debutnya, pemain berusia 21 tahun itu berharap memiliki peran penting dan tampil maksimal, hal itu dikarenakan pentingnya laga El Clasico di mata Neymar.

“El Clasico merupakan pertandingan yang sangat penting bagi semua pemain. Ini pertandingan di mana setiap pemain ingin dimainkan, dan merupakan laga di mana pemain ingin menunjukkan penampilan terbaik mereka,” ucap Neymar, seperti dilansir situs resmi Barca.

“Ini adalah pertandingan El Clasico pertama saya dan saya harap untuk melakukan debut yang hebat, tampil sebaik-baiknya dengan kemenangan. Saya ingat salah satu El Clasico, saat itu pada 2005, ketika Ronaldinho mencetak dua gol. Itu adalah pertandingan Barca-Madrid yang saya ingat,” sambungnya.

Tentang El Clasico, tentu Neymar tak hanya mendapatkan informasi lewat televisi saja, namun juga dari salah satu aktor. Kebetulan rekan senegaranya yang bermain di Madrid, Marcelo menceritakan ketatnya persaingan antara kedua klub tersebut.

“Marcelo dan saya pernah membicarakan sedikit tentang Clasico. Kami punya hubungan yang fantastis, dia teman yang baik, tapi saya bilang kepadanya bahwa Barca akan menang,” terang Neymar.

“Saya berpikir rasa was-was sama sebelum pertandingan. Saya mengerti bahwa kami berbicara tentang pertandingan sepenting Clasico tapi saya pikir perasaan itu sama seperti pertandingan yang lainnya,” tegasnya.


Baca Selengkapnya ....

De Rossi Belum Berani Mimpikan Scudetto

Posted by Unknown 0 comments
ROMA – Tanpa ada yang memprediksi sebelumnya, AS Roma bertengger di puncak klasemen Serie A untuk sementara ini. Tak ayal, tim berjuluk Serigala Ibu Kota itu berada di pole-position menggenggam Scudetto musim ini – mengulang sukses musim 2000-2001 lalu.

Kendati demikian, optimisme tinggi sama sekali tak diperlihatkan Daniele De Rossi. Centrocampista Roma yang juga calon pewaris takhta Capitano dari Francesco Totti ini, belum berani bermimpi tentang raihan Scudetto.

Yang pasti, kata-kata allenatore Rudi Garcia masih terpatri di kepala De Rossi bahwa musim ini masih panjang. Baru delapan pekan Serie A digelar dan yang pasti, Scudetto tak bisa dimenangkan hanya dengan delapan pekan saja.

Belum lagi, menyoal mendapatkan gelar tak hanya bergantung pada serangkaian hasil positif, tapi juga berkaitan dengan hasil-hasil dari para rival lainnya. Tak ada gunanya memenangkan delapan hingga 11 laga berturut-turut, tapi tak dibarengi nasib sial pesaing lainnya.

“Euforia macam ini sempat terjadi beberapa waktu lalu, tapi musim ini Liga lebih kompetitif. Kami tak bisa mulai bermimpi (Scudetto) di pekan kedelapan,” tegas De Rossi kepada LaGazzettadelloSport, Kamis (24/10/2013).

“Bos Rudi Garcia selalu memberi contoh terkait Atlético Madrid, yang memenangkan delapan pertandingan berturut-turut, tapi tak bisa memenangkan La Liga. Kami harus memikirkan diri sendiri di mana kami pernah menang 11 laga, tapi masih mengakhiri musim di peringkat lima,” lanjutnya.

“Jika kami terus konsisten, kami bisa mengatakan bahwa kami berada di level tertinggi. Tapi kami belum memenangkan apa pun – bahkan bila beberapa klub besar sekarang mulai ketakutan terhadap kami,” tutup De Rossi.


Baca Selengkapnya ....

Rooney Tak Peduli Statement Fergie

Posted by Unknown 0 comments
MANCHESTER – Sir Alex Ferguson dalam buku otobiografinya kembali membahas soal Wayne Rooney yang memintanya untuk dilepas pada musim panas lalu. Statement Ferguson kala itu sempat membuat ramai jendela transfer dan Rooney menjadi menjelma menjadi salah satu komoditas terpanas.

Meski pada akhirnya striker yang akrab disapa Wazza itu tetap bertahan di Old Trafford hingga jendela transfer ditutup. Tak ingin menjadi liar, Wazza pun angkat suara mengenai statement mantan pelatihnya.

“Dia kembali datang (dengan buku otobiografinya) dan mengoreksi cerita tentang permintaan saya pada jendela transfer. Dia sudah kembali dan saya membuktikannya bahwa saya tidak meminta hal itu,” kata Rooney, seperti dilansir Sky Sports News, Kamis (24/10/2013).

“Jelas, dia memiliki pendapatnya sendiri. Saya sudah tidak lagi melihatnya sejak dia pensiun dan saya senang di bawah manajemen baru. Hal-hal lain tidak menjadi perhatian saya. Itu masa lalu, saat ini saya melihat ke depan,” sambung pemain internasional Inggris itu.

Musim ini Rooney telah bermain di tujuh laga Premier League dengan mencatatkan tiga gol, dan dua gol di dua laga Liga Champions, saat United mengalahkan Bayer Leverkusen 4-2 .


Baca Selengkapnya ....

Yaya Toure: Rasisme Takkan Pengaruhi Saya!

Posted by Unknown 0 comments
MOSKOW -  Rasisme kembali menghantui dunia sepakbola Eropa. Hal tersebut terjadi saat Manchester City melakukan lawatan ke CSKA Moskow pada matchday ketiga penyisihan Grup D Liga Champions, Kamis dini hari WIB.

The Citizens boleh saja pulang dengan mengantongi hasil sempurna usai menundukkan pasukan Leonid Slutsky di Arena Khimki dengan skor akhir 2-1. Namun, City juga pulang dengan rasa kecewa lantaran salah satu bintangnya, Yaya Toure menerima perlakuan rasis.

Sejumlah fans dari CSKA menyanyikan lagu bernada rasis yang ditujukan untuk adik kandung Kolo Toure. Sang pelatih, Manuel Pellegrini pun mengaku kecewa dan menyesali tindakan suporter CSKA, Pellegrini menilai apa yang dilakukan para fans itu sangat bodoh.

Namun, dukungan pun datang untuk mantan pemain Barcelona itu melalui jejaring sosial, Twitter. Yaya mengungkapkan bahwa tindakan tersebut takkan mempengaruhinya penampilan dan kehidupannya selama masih ada orang yang mencintai dan senantiasa memberikan dukungan kepadanya.

“Terima kasih untuk dukungan Anda! Kebencian atau rasisme tidak dapat mempengaruhi saya ketika begitu banyak orang yang menunjukkan rasa cintanya dan dukungan kepada saya,” tulis Yaya dalam akun Twitter-nya, seperti dilansir Sportsmole, Kamis (24/10/2013).

“Saya percaya pada institusi sepakbola, saya tahu pengambil keputusan akan mengambil tanggung jawab mereka dan menunjukkan kartu merah untuk tindakan bernama rasisme,” lanjutnya.


Baca Selengkapnya ....

Ini Alasan CR7 Pilih United Ketimbang Juve

Posted by Unknown Wednesday, October 23, 2013 0 comments
MADRID – Satu dekade lalu, Cristiano Ronaldo memang belum menyulut sinar kebintangannya. Tapi bukan berarti mega bintang Real Madrid dan Portugal ini jarang peminat.

CR7 – sebutan Ronaldo, sudah mulai banyak masuk radar klub-klub besar, sebut saja Arsenal, Manchester United dan Juventus. Untuk tim terakhir ini, beberapa waktu lalu mantan bos Luciano Moggi, pernah mengungkapkan bahwa Juve, nyaris mendapatkan servis CR7.

Caranya, dengan menukar Marcelo Salas dengan CR7 ke Sporting Lisbon, klub Ronaldo saat itu. Tapi kemudian kesepakatan batal terjadi dan CR7, lantas meniti kebintangannya di Old Trafford bersama United.

CR7 sendiri mengakui bahwa saat itu, memang ada ketertarikan dari Bianconeri. Tapi jikapun harus memilih, pemain flamboyan ini tetap cenderung memilih United ketimbang Juve. Alasannya, Setan Merah punya tradisi dan sejarah yang lebih megah dari pada Juve.

“Saya sempat dekat dengan banyak klub, tapi yang paling jelas buat saya, hanyalah United,” jelas CR7, sebagaimana diwartakan Football-Italia, Rabu (23/10/2013).

“Saya sangat serius saat memilih masa depan saat itu. Saya memang hampir pergi ke Juventus di usia 18 (tahun) tapi saya memilih Manchester United yang punya sejarah lebih besar. Saya juga merasa bisa lebih matang di sana,” tandasnya.


Baca Selengkapnya ....

Muak Hadapi Isu Negatif, Balotelli Bisa Tinggalkan Milan

Posted by Unknown 0 comments
BARCELONA – Kembali ke Italia bersama AC Milan setelah beberapa musim berseragam Manchester City, tak serta-merta membuat Mario Balotelli lekang dari pemberitaan negatif sejumlah media. Padahal, faktor itulah yang membuatnya muak dan akhirnya memilih angkat kaki dari Inggris.

Untuk sementara ini, sang agen, Mino Raiola, melihat kliennya masih berusaha tenang dan menahan ledakan emosinya dari beragam isu tak mengenakkan yang dianggap Raiola, hanya dusta belaka.

Tapi jangan sangka jika Balotelli punya kadar kesabaran bagaikan orang suci. Pasalnya, jika Super Mario sudah tak tahan, bisa saja langkah yang sama akan diambil Balotelli – meninggalkan Rossoneri.

“Dia akan bertahan selama masih sanggup bersikap tenang dengan bombardir berkelanjutan dari media dan saya sendiri tak tahu apakah bisa melakukan hal yang sama jika saya berada di posisinya,” tutur Raiola.

“Sayangnya, semua itu harus kami terima. Kita bagaikan kembali ke masa lalu ketika publik membicarakan Balotelli dan tak ada hal lain untuk dibicarakan selain yang ada di berbagai pemberitaan,” lanjutnya, seperti dikutip Football-Italia, Rabu (23/10/2013).

Soal apakah Balotelli akan segera angkat koper dari San Siro atau tidak, Raiola hanya menunggu keputusan kliennya untuk sementara. Yang pasti, Balotelli dikatakan takkan menghabiskan kariernya di Milan.

“Apakah dia bisa meninggalkan Milan karena hal ini? yang pasti Italia takkan jadi titik akhir kariernya. Tapi kami masih punya empat tahun dalam kontrak bersama Milan dan kami belum memikirkan pergi ke tempat lain, hanya karena hal itu,” tutup Raiola.


Baca Selengkapnya ....

Januari, Chicharito Takkan Tinggalkan Old Trafford

Posted by Unknown 0 comments
MANCHESTER – Rumor kepergian Javier “Chicharito” Hernandez dari Old Trafford berusaha diredam oleh sang pelatih, David Moyes. Bahkan pelatih berpaspor Skotlandia itu meyakinkan bahwa Chicharito takkan hengkang pada jendela transfer musim dingin dibuka.

Moyes sempat menertawakan spekulasi masa depan anak asuhnya, di mana pada Januari mendatang Chicharito bakal hengkang, seiring jarang sulitnya pemain internasional Meksiko itu mendapatkan tim utama sepeninggal sir Alex Ferguson yang memutuskan untuk pension akhir musim lalu.

“Ini bukan pertanyaan yang pas untuk saat. Tapi saya tegaskan dia (Chicharito) bakal memainkan banyak pertandingan sebelum akhir musim ini,”ucap Moyes, seperti dilansir ESPN, Rabu (23/10/2013).

Moyes juga memberikan beberapa kabar, terkait persiapan timnya jelang laga melawan Real Sociedad dini hari nanti, di mana salah satu punggawanya, Danny Welbeck mengalami cedera dan tidak diragukan tampil.

“Danny Welbeck memiliki sedikit cedera, sehingga kami harus memeriksa kondisinya lebih detail lagi. Tom Cleverley tidak seburuk yang kami kira. Mereka telah mendapat kesempatan (bermain pada dini hari ini),” tegas Moyes.


Baca Selengkapnya ....

Arsenal Tak Pantas Kalah

Posted by Unknown 0 comments
LONDON – Arsenal harus menelan kekalahan kala menghadapi finalis musim lalu, Borussia Dortmund pada lanjutan penyisihan Grup F Liga Champions. Emirates Stadium tampak lesu ketika papan skor menunjukkan hasil akhir 1-2 untuk sang tuan rumah.

Gelandang Arsenal, Mikel Arteta mengungkapkan bahwa timnya hanya kurang beruntung. Pemain asal Spanyol itu pun memberi apresiasi untuk penampilan menawan anak asuh Jurgen Klopp itu.

“Kami sedikit kesulitan mencetak gol sebelum babak pertama berakhir. Kami memiliki kontrol, namun terjebak pada serangan balik dan kehilangan fokus. Dortmund tim yang sangat bagus dalam serangan balik,” kata Arteta kepada ITV Sport, Rabu (23/10/2013).

“Kami bermain lebih lebih baik, namun kami kurang beruntung dan harus kemasukan gol, seharusnya kami tidak pantas kalah. Semuanya kini menjadi berat, ini menjadi grup tersulit di Liga Champions. Saya masih percaya diri kami memiliki peluang untuk lolos,” tutupnya.

Menariknya di partai lain, Napoli berhasil meraih kemenangan 2-1 di kandang Olympique Marseille, sehingga kini tiga klub meraih poin sama, yakni enam. Namun, Dortmund berhak untuk berada di puncak klasemen berkat produktivitas gol. Sementara Lyon kian terbenam di dasar klasemen.


Baca Selengkapnya ....

Barcelona Bidik Gelandang Baru

Posted by Unknown Tuesday, October 22, 2013 0 comments
BARCELONA – Bursa transfer baru kembali dibuka Januari. Namun, Barcelona dikabarkan akan mencari pemain baru untuk memperkuat sektor lini tengah.

Lini tengah Barca sedikit goyang setelah kepergian Thiago Alcantara ke Bayern Munich pada bursa transfer kemarin. Diberitakan Mundo Deportivo, Selasa (22/10/2013), Blaugrana sedang mencari beberapa pemain muda untuk mengisi lini tengah.

Pelatih Blaugrana, Tata Martino, nampaknya sadar Xavi Hernandez sudah tidak muda lagi. Juara bertahan La Liga itu sedang mencari tiga pemain baru untuk menjadi ban serep gelandang asal Spanyol itu.

Gelandang Borussia Dortmund, Ilkay Gundogan, menjadi salah satu target Barca yang kebetulan merupakan target rival utama Real Madrid.

Dua gelandang yang namanya sedang mengkilap pada musim ini playmaker Atletico Madrid, Koke, dan gelandang Arsenal, Jack Wilshere termasuk ke dalam bidikan Barca.


Baca Selengkapnya ....

Cedera Hamstring, Totti Terancam Absen Sebulan

Posted by Unknown 0 comments

ROMA – AS Roma mendapatkan kabar buruk. Sang kapten Francesco Totti terancam absen membela Serigala Ibu Kota. Totti mengalami cedera hamstring saat timnya mengalahkan Napoli 2-0, Jumat kemarin.

Totti terpaksa ditarik keluar saat pertandingan baru berjalan 33 menit dan menjalani pemeriksaan Senin ini, untuk mengetahui separah apa cedera yang dialaminya. Dugaan awal, Il Capitano terancam absen sebulan.

"Francesco Totti menjalani tes pagi ini untuk mengetahi cedera hamstring yang sedang dialaminya,” demikian bunyi pernyataan klub.

“Dia akan ditinjau lagi dalam waktu 10 hari. Saat ini sang kapten sudah memulai program pemulihan,” lanjut pernyataan klub, diberitakan Goal, Selasa (22/10/2013).

Ini tentu sebuah berita buruk untuk Romanisti –Sebutan fans Roma-. Pasalnya, pemain 37 tahun dalam performa terbaik pada musim ini. Dia berhasil mencetak tiga gol.

Totti turut berperan dalam membantu Roma mempertahankan performa sempurna. Selanjutnya, Serigala Ibu Kota akan berhadapan dengan Udinese, Minggu.


Baca Selengkapnya ....

JT Merasa Berutang Budi kepada Mou

Posted by Unknown 0 comments
LONDON – Kapten Chelsea, John Terry mengklaim bahwa kariernya tak mungkin dapat sesukses saat ini apabila tak ada campur tangan seorang Jose Mourinho. Pemain yang akrab dikenal dengan JT itu mengungkapkan bahwa Mourinho memiliki andil besar dalam perjalanan kariernya di lapangan hijau.

JT turut menikmati periode sukses The Blues selama pemerintahan pertama Mourinho di Stamford Bridge (2004-07). Sementara saat Chelsea ditukangi Rafael Benitez, JT harus puas berada di belakang Branislav Ivanovic dan Gary Cahill, menyusul cedera serius yang dialaminya.

Namun, mantan pemain tim nasional Inggris itu kembali menjadi pemain kunci saat Mourinho memutuskan meninggalkan Real Madrid dan kembali ke Chelsea, musim panas lalu. Hal inilah yang membuat JT merasa berutang budi kepada pelatih multigelar itu.

“Ini merupakan pertama kalinya saya absen panjang karena cedera. Saat Anda mendapatkan kesempatan, Anda akan berusaha tampil impresif agar tetap bertahan. Musim lalu saya bermain cukup baik, mencetak gol, tapi saya tidak dapat mempertahankan tempat saya. Jelas itu membuat saya frustrasi,” tutur Terry, seperti dilansir Sportsmole, Selasa (22/10/2013).

“Tapi, pelatih (Mourinho) sangat baik kepada saya. Karier saya seperti ini karena pria ini selalu berada di sebelah saya. Saya sangat bangga dapat bekerja sama dengannya lagi dan tim ini dalam periode yang baik, perlahan kami akan mendapatkan apa yang kami inginkan,” tutupnya.


Baca Selengkapnya ....

Ulang Tahun, Wenger Minta Kado Kemenangan

Posted by Unknown 0 comments
LONDON – 22 Oktober adalah hari spesial bagi pelatih Arsenal, Arsene Wenger. Di tanggal inilah pelatih asal Prancis ini merayakan ulang tahun. Dan di 2013 ini, ia genap berusia 64 tahun. Apa kado yang ia harapkan di hari jadinya ini?

Sebagai seorang pelatih, pria berjuluk The Professor ini mengharapkan kado berupa kemenangan dari timnya yang dalam laga terdekat akan berhadapan dengan klub asal Jerman, Borussia Dortmund di laga ketiga Champions League, dini hari nanti –WIB-

“Saya tidak ingin mereka (para pemain) bermain untuk ulang tahun saya, tapi saya ingin mereka menikmati bermain dan bekerja sama sebagai tim. Jika saya bisa menikmatinya juga, itu bahkan lebih baik,” kata Wenger, dilansir Daily Star, Selasa (22/10/2013).

“Sebuah permainan yang baik yang berakhir kemenangan, bagi saya adalah hadiah yang terindah. Hari ini saya mendapatkan kartu ucapan, dan banyak panggilan telepon, tapi sejujurnya??, jika tidak ada mengingatkan, saya lupa kalau hari ini saya berulang tahun,” terusnya.

“Ketika saya berusia 25 atau 30 tahun, saya tidak mengingat hari ulang tahun saya. Justru orang lain yang mengingatkan. Ketika Anda mengatakan kepada saya, usia saya saat ini 64, saya melihat ke belakang saya! Siapa orang 64 tahun ini? Anda tidak pernah percaya bahwa Anda adalah 64. Ketika Anda 50 Anda tidak percaya Anda adalah 50. Satu-satunya hal yang baik adalah bahwa Anda memiliki jiwa yang muda, meskipun fisik Anda telah tua,” papar Wenger.

Kini, Arsenal berada dalam kondisi on fire, di mana mereka kini berstatus sebagai pemuncak klasemen hingga pekan kedelapan Premier League. Banyak pihak yang beranggapan bahwa “ini momennya Arsenal”.

Anggapan ini muncul lantaran sejak kalah dari Tottenham Hotspur, Maret lalu, hingga saat ini, mereka baru satu kali mengalami kekalahan yakni dari Aston Villa, di laga perdana Premier League musim 2013/2014 ini.

Mengenai situasi ini, Wenger berkata, “Saya ingin membuat fans kami senang tapi juga membuat orang yang mencintai sepakbola bahagia, sesederhana itu,” papar sang professor.

”Dalam dunia di mana Anda dimanjakan untuk pilihan adalah penting bahwa ketika Anda bangun Anda berpikir, “Oh, Arsenal akan bertanding hari ini, saya berharap untuk melihat sesuatu yang baik, sesuatu yang membuat saya bahagia dalam hidup saya. Itu saja,” Wenger menambahkan.


Baca Selengkapnya ....
Dewa Soccer:
Sumber Berita Bola Aktual Kakakdewa | Copyright of Dewa Soccer Blog.