Leverkusen Tergiur Nagatomo

Posted by Unknown Wednesday, October 9, 2013 0 comments
LEVERKUSEN – Pemain bertahan Inter Milan, Yuto Nagatomo dikabarkan masuk dalam bidikan Bayer Leverkusen. Nagatomo sebelumnya didatangkan Inter dari Cesena dengan banderol senilai 4,5 juta euro pada tahun 2011.

Pemain internasional Jepang serba bisa ini tampil gemilang di bawah asuhan pelatih anyar Inter, Walter Mazzarri. Nagatomo yang berposisi asli sebagai bek sayap kiri ini juga dapat bermain di sisi kanan lapangan atau lebih ke depan sebagai gelandang tengah.

Sejauh ini Nagatomo telah tampil di delapan laga dengan torehan dua gol dan dua assist bersama Inter di seluruh kompetisi awal musim ini.

Seperti dilansir Tribalfootball, kemampuan Nagatomo itu membuat banyak klub tertarik untuk memakai jasanya. Salah satunya adalah klub asal Jerman, Bayer Leverkusen. Sebelumnya, Leverkusen telah sukses mendatangkan pemain Inter lainnya pada jendela transfer musim panas lalu, Giulio Donati.

Akan tetapi usaha klub asal Bundesliga itu untuk memboyong Nagatomo ke Bay Arena terbilang sulit. Pasalnya Nagatomo merupakan salah satu pilar penting dalam skuad Nerazzurri. Selain itu, kontrak pemain 27 tahun tersebut baru akan berakhir pada Juni 2016 mendatang.

TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Leverkusen Tergiur Nagatomo
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://dewasoccer.blogspot.com/2013/10/leverkusen-tergiur-nagatomo.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.
Dewa Soccer:
Sumber Berita Bola Aktual Kakakdewa | Copyright of Dewa Soccer Blog.